Wartasulsel.net, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,64% ke level 6.221,01 pada akhir perdagangan, Kamis (03/01/2019) kemarin.
Analis Binaartha Technical Research, M. Nafan Aji, memprediksi hari ini IHSG akan akan bergerak di area resistance dengan range 6.206,06 sampai 6.250,92. Selain itu, ia melihat MADC telah membentuk pola golden cross di area positif, namun stochastic dan RSI bergerak di atas area overbought.
“Terlihat pola long white marubozu candle yang mengindikasikan adanya potensi bullish continuation pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area resistance,” jelas Nafan Aji dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (04/12/2019).
Nafan Aji merekomendasikan beberapa saham yang dapat dipilih investor pada perdagangan hari ini. Saham-saham tersebut meliputi ADRO (akumulasi beli di 1.220–1.240), ANTM (akumulasi beli di 730–750), BBTN (akumulasi beli di 2.520–2.540), INKP (akumulasi beli di 11.250–11.350), MAPI (akumulasi beli di 795–805), dan PTBA (akumulasi beli di 4.150–4.170).(wartaekonomi)