Wartasulsel.net, Pinrang – Sejumlah Tokoh masyarakat Siap memenangkan Partai Berkarya pada Pemilihan Umum April mendatang.
Tokoh Masyarakat Suppa , J.Intan menilai Partai Berkarya merupakan Partai yang paling intens memperjuangkan hak hak dan kebutuhan masyarakat kalangan bawah “Meski masih baru,Partai Berkarya terdepan memperjuangkan , masyarakat kecil ” kata dia di Suppa Kamis 6 Desember 2018″.
Pihaknya pun mengajak masyarakat Pinrang, menjatuhkan pilihannya kepada Partai Berkarya pada pemilihan umum mendatang ” Harus kita dukung bersama, agar kondisi masyarakat kecil dapat terangkat”.
Kalau perlu lanjut dia,Pinrang dijadikan sebagai lumbung suara partai Berkarya ” Kalau bukan kita siapa lagi, kalau bukan sekarang, kapan lagi, mari kita bersatu dukung Partai Berkarya ”
Calon Legislatif Partai Berkarya Daerah Pemilihan 2 Sulawesi Selatan yang meliputi Pinrang, Sidrap dan Enrekang Drs H. Mustafa Sini mengatakan, Partai Berkarya ada , karena memang berkomitmen untuk memperjuangkan kebutuhan masyarakat kecil ” Kami berjuang bersama dengan masyarakat kecil,menuju kesejahteraan ”
Oleh karena itu kata dia, kader kader dan caleg caleg Partai Berkarya senantiasa mengajak masyarakat bersatu dan bersama sama memperjuangkan kemenangan Partai Berkarya di Pemilu mendatang.
Sebelumnya Ketua DPD Partai Berkarya Kabupaten Pinrang H Ahmad Jaya Baramuli mengatakan. Pihaknya menekankan setiap Caleg memiliki program kerakyatan dan kekaryaan untuk masyarakat kecil”.(CLT).