Wartasulsel.net,- JENEPONTO– Tim Sat Reskrim Polres Jeneponto melakukan penggerebakan judi sabung ayam di Lokasi Kampung Muncu – Muncu, Desa Jombe, Kecamatan Turatea, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.
Penggerebekan tersebut, dipimpin langsung oleh Kaur Reskrim Polres Jeneponto Ipda Nasaruddin. Senin (27/08/2018)
Kasubag Humas Polres Jeneponto AKP Syahrul mengatakan, di lokasi penggerebekan petugas berhasil mengamankan 5 orang terduga pelaku judi sabung ayam, termasuk barang buktinya berupa, uang dan ayam aduan.
“Kelima orang yang diamankan yakni, Akbar Zulfikar (19) tahun, Asdar (28) tahun, Ahmad (64) tahun, Asbulla (27) tahun dan Jufri (37) tahun. Kelima nama tersebut, 4 orang warga Jeneponto satu diantaranya Kabupaten Takalar,” ucap Syahrul
Lanjut Syahrul katakan “Tim berhasil mengamankan beberapa orang yang diduga melakukan perjudian sabung ayam. Adapun barang bukti di lokasi penggerebekan yakni, 11 unit motor, 2 unit mobil, 6 ekor ayam dan uang tunai senilai Rp 835 ribu,
“Pelaku beserta barang bukti kini dibawa ke Polres Jeneponto untuk proses lebih lanjut.” Tambahnya.
Penulis : SYR
Editor :EML