Wartasulsel.net, | Sepakbola Kabupaten Takalar bakal bersiap mengukir sejarah di level provinsi Sulawesi Selatan.
Beberapa turnamen sepakbola berjenjang ketingkat Nasional dan Internasional diikuti oleh para talenta muda di Takalar.
Untuk bulan Agustus dan September, para anak muda Takalar akan berjibaku di beberapa turnamen seri Provinsi.
Klub dan tim yang lolos ke provinsi lebih awal berkompetisi di kabupaten Takalar nantinya, ungkap Suardi Taqi.
Diantara turnamen tersebut, Gasta Under 16 akan berlaga pada piala Menpora 23/8 di Makassar.
Tim SMP 3 Takalar under 14 bertanding di Laga Siswa Piala Kementerian Pendidikan di Makassar 1 September 2018 mendatang.
Tim Gasta usia 21 Takalar akan berjibaku di turnamen elit Pekan Olahraga Daerah Porda di Pinrang 6/9, liga Desa kementerian Desa juga akan digelar Agustus ini. Semuanya cikal bakal pemain Gasta Takalar.
Sebelumnya klub kebanggaan Gasta bertanding diliga 3 zona Sulsel, dan piala Soeratin di Bulukumba. Tim Gasta dibawah asuhan coach Arman mengundang decak kagum penonton saat berlaga di Bulukumba dan Kota Palopo beberapa waktu yang lalu.
Hal tersebut dikemukakan oleh pengurus Askab PSSI Abdullah Hasan didampingi manajer Gasta Jamal Nombong.
“Kepengurusan PSSI dan Gasta tahun ini lagi kencang kencangnya mencari talenta Si kulit bundar. Lanjutnya, untuk kami orbitkan di Gasta Takalar, sehingga kedepan Takalar selalu menjadi pabrikan pemain muda sepakbola” ungkap Abdullah Hasan
“Walaupun dukungan materi sangat minim. Kami bertekad mengharumkan nama daerah melalui sepakbola. Semoga yang berkompeten dapat membantu perjuangan pemain Gasta,” tambah Abdullah.
Dilain pihak Ketua PSSI Takalar Hairil Anwar mengharapkan tim Gasta dapat berbicara banyak di level provinsi.
“Selamat buat Gasta Junior, semoga bisa tampil apik dan ciamik di level provinsi Sulawesi Selatan”, harap Anwar.Red/STQ