Fogging dan Karya Bakti KODIM 1404/PINRANG Bersama Rakyat

Peristiwa125 views

Wartasulsel.net- Pinrang – Kegiatan fogging dan karya bakti yang dilaksanakan oleh dinas kesehatan bersama personil poskes Kodim 1404/ Pinrang pada hari rabu tanggal 20 Februari 2019, adalah salah satu bentuk kepedulian kepada warga masyarakat tentang pentingnya hidup di lingkungan yang bersih dan sehat.

Daeng Manye

Kegiatan fogging dan karya bakti kali ini, memang sudah diagendakan khusus oleh personil kodim 1404 Pinrang bersama dinas Kesehatan untuk dilaksanakan di BTN griya yamani jalan langnga kelurahan Salo kecamatan Watang Sawitto kabupaten Pinrang, jelas Kasdim 1404/Pinrang Mayor INF Bakri S.Sos, saat ditemui di lokasi kegiatan (20/02/2019).

Kata dia, kegiatan fogging dan karya bakti di btn griya yamani di hadiri oleh Lurah Salo Rusli Rasyid bersama Pasi ops kodim 1404/pinrang Kapten INF Sumar, Pasiter kodim 1404/Pinrang Kapten INF Andi Muktar, Pasi Pers kodim 1404/Pinrang Kapten INF Alimuddin Cappa, para danramil kodim 1404, kepala lingkungan Tassokkoe H.Jamaluddin, Kasi P2 PM dinas kesehatan Barnabea Kaliky, Pengelola program DBD dinas kesehatan HJ.Nurhayati dan personil kodim 1404/pinrang serta warga masyarakat BTN griya yamani yang jumlahnya kurang lebih 40 orng.

Sasaran kita dalam kegiatan karya bakti ini adalah Pembersihan Parit/god sepanjang 300 meter di jalan poros BTN griya yamani, pembersihan halaman Mesjid BTN griya yamani, pembersihan lapangan volli BTN griya yamani dan penyemprotan/Fogging di kompleks BTN griya Yamani sebanyak 60 KK oleh dinas kesehatan yang di bantu beberapa tenaga kesehatan dari puskesmas Salo dan Poskes kodim 1404/Pinrang, ungkapnya.

Olehnya itu tujuan kegiatan fogging dan karya bakti ini harus betul-betul pas dengan sasarannya. Karena apabila kita tidak membiasakan diri hidup dilingkungan yang bersih dan sehat, sudah pasti wabah- wabah penyakit akan mudah mengancam kehidupan kita, tutupnya (MIP).