Isi Liburan, FKPPMS Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan

Ragam, Seremonial192 views

Wartasulsel.net, – Sinjai. Forum Komunikasi Pemuda Pelajar Mahasiswa Sanjai (FKPPMS) menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang merupakan program kerja tahunan dan sebagi pengisi kekosongan di waktu libur.

Foto: Peserta LDK FKPPMS Sinjai

Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari yang dimulai pada hari Jumat-Minggu di Aula Kantor Lama Desa Sanjai dengan mengusung tema “Terwujudnya kader intelek yang mengedepankan karya pengabdian dan menyemai semangat literasi”. Jumat (6/7/2018).

Daeng Manye

Sudah menjadi tradisi di FKPPMS, juga menjadi program kerja rutin yang digelar pengurus setiap tahunnya. Pelajar, mahasiswa dan pemuda disambut dalam bentuk kegiatan organisasi yang diisi dengan materi keorganisasian dari anggota lama ke anggota baru serta sebagai ajang silaturahmi dan menjalin hubungan keakraban antar generasi muda Desa Sanjai.

Ketua Umum FKPPMS Hendra Dimansyah, mengatakan bahwa kaderisasi menjadi sangat penting untuk menyediakan generasi pelanjut perjuangan organisasi. Ujarnya

Sementara itu Kepala Desa Sanjai, Muhammad Arsal mengungkapkan bahwa kepemimpinan penting sebagai penjaga nilai nilai budaya lempu, ada tongeng, dan getteng. Untuk itu antara pemimpin dan yang dipimpin mesti menjalankan “malilu to sipakainge, mali to siparappe, tesirui menre te sirui no”. Itulah landasan kepemimpinan yang bernilai budaya yang harus dijaga. Ujarnya.

 

Penulis/Sumber: Rafhy/redws