Facebook Jangan Cuma Dipakai Buat Upload Foto Serfia Tapi Buat Usaha

Ragam235 views

WARTASULSEL.NET, – Perkembangan teknologi saat ini sangat mempengaruhi trend masyarakat dalam melakukan intraksi sehari-hari, termasuk salam interaksi bisnis. kehadiran teknologi saat ini membuat perkembanhan dunia bisnispun ikut menjadi bagian dari migrasi pola kelola bisnis kekinian yang dominan sangat bergantung IT.

Mereka yang cenderung masih mempertahankan pola tradisional cenderung sulit untuk bersaing dengan usaha-usaha yang telah menggunakan pendekatan digital dalam usahanya.

Daeng Manye

Dalam era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)ini, sosial media menjadi salah satu wadah penjualan yang sangat laris dan prospek. Saat ini sudah banyak usaha yang melakukan aktivitas pemasaran produknya melalui sosial media salah satunya adalah facebook.

Ketua Assosiasi IUMKM sulsel Bachtiar Baso menjelaskan bahwa pelaku usaha hari ini harus mempunyai facebook yang digunakan untuk mempromosikan dan menjual produk usahanya saat menjadi narasumber dalam kegiatan Pembinaan Daya Saing Usaha Perikanan yang dilaksanakan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Selatan di Hotel Grandtown Makassar 25-26 November 2017.

Indonesia menjadi pengguna Facebook terbanyak saat ini, sehingga facebook sosial media yang cukup baik dijadikan sebagai media marketing.

Hampir seluruh pengguna smartphone pasti punya facebook termasuk mereka yang memiliki usaha, tapi seberapa besar dari pelaku usaha yang memiliki facebook telah mengoptimalkan penggunaan akunnya untuk berjualan, mungkin lebih banyak digunakan buat upload foto selfi. “Janganki pakai facebookta buat upload foto selfi ta”, ujarnya.

Kita berharap dalam memasuki era Digital ini, para pelaku umkm tidak ketinggalan teknologi sehingga dapat terus tumbuh dan bersaing dengan semakin banyaknya produk yang ada di pasar.(*red ws)