WARTASULSEL.NET, – Timnas Peru berhasil mengamankan tiket terakhir menuju pentas sepakbola terakbar sejagat, Piala Dunia 2018 Rusia. Peru mengalahkan Selandia Baru dengan skor 2-0 di Stadion Nasional Lima, Kamis 16 November 2017.
Peru menjadi Negara ke 32 yang akan bersaing di Piala Dunia Rusia tahun depan. Peru sendiri berhasil mengikuti jejak Negara-negara zona Conmebol lainnya, sepeti Brazil, Uruguay, Argentina dan Kolombia yang telah lolos sebelumnya.
Sementara dari Eropa, Denmark merupakan tim terakhir yang mengamankan tiket play-off zona UEFA. Total ada 14 negara Eropa yang akan berlaga di Piala Dunia 2018, termasuk tuan rumah Rusia.
Zona Asia akan diwakili oleh Iran, Korea Selatan, Jepang, Arab Saudi dan Australia. Negara terakhir lolos lewat jalur play-off, setelah sukses mengalahkan Honduras.
Meksiko, Kosta Rika dan Panama mewakili zona Concacaf, meninggalkan Amerika Serikat yang harus puas jadi penonton. Dari Afrika, Nigeria, Senegal, Maroko dan Tunisia akan mencoba berbicara banyak di Piala Dunia 2018 nantinya.
Berikut daftar lengkap 32 Negara yang lolos ke Piala Dunia 2018:
Tuan Rumah: Rusia
Zona UEFA: Jerman, Belgia, Inggris, Spanyol, Polandia, Islandia, Serbia, Portugal, Orancis, Swiss, Kroasia, Swedia, Denmark.
Zona CONMEBOL: Brasil, Uruguay, Argentina, Kolombia, Peru.
Zona CONCACAF: Meksiko, Kosta Rika, Panama.
Zona CAF: Nigeria, Mesir, Senegal, Maroko, Tunisia.
Zona AFC: Iran, Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Australia (*red)