Pesantren Mizanul Ulum Gelar Pengembangan Kreatifitas Busana Muslim Di Takalar

Sosbud174 views

Wartasulsel.net, – kegiatanya yang diselenggarakan oleh pihak Pesantren Mizanul Ulum Kecamatan Sanrobone Kabupaten Takalar kemarin 8/4/2017 berlangsung cukup meriah dengan bentuk kegiatan pengembangan kreatifitas busana muslim tingkat TK/TPA yang menghadirkan puluhan peserta daro beberapa santri TK/TPA yang berada di Kecamatan Sanrobone.(9/4/2017)

 

Daeng Manye

Pengembangan kreatifitas busana muslim tingkat TK/TPA ini kegiatan yang dilaksanakan di area Pesantren juga dihadiri oleh Kepala Pesantren Mizanul Ulum Baso Udin, hadir juga Kepala Desa Sanrobone Abdullah Naja Dg. Sese, serta beberapa tokoh masyarakat lainnya yang berada di kecamatan Sanrobone.

 

Dikabarkan bahwa peserta dalam kegiatan pengembangan kreatifitas busana muslim ini berjumlah 90 orang dari berbagai santri yang di kecamatan tersebut.

 

Kegiatan ini begitu sederhana, namun antusiasme warga menonton anak-anaknya dalam kegiatan yang sarat dengan kreatifitas anak dalam menggali bakat mereka dalam hal busana muslim ini semakin menambah kemeriahan acara in.(redws)